Berhitung Cepat

dan Tepat

Berhitung Dasar

Para pelajar dan mahasiswa bila diminta untuk menyelesaikan 10 soal berhitung berikut ini:


1. 798586462259 + 857288288257 + 857694857 + 7865968790 + 8596878

2. 9785869886785095453 – 7689542 + 95867 - 7586975867 + 687988

3. 975864788546345855897613 x 789467878551939

4. 12798643,5833549879598599 x 897546,89466266356

5. 978755465564665446835684 : 589459986346

6. 98765,8621222154665456864664 : 876676788997997999,998966836

7. 978869786986455468931562

8. 3487963255,664554689319879852

9.

10.

mungkin mereka hanya butuh waktu kurang dari 20 menit untuk menyelesaikan 10 soal berhitung di atas.


Bila mereka diminta untuk menghitung Berapa Sisa Bagi dari soal berikut ini:



Berapa lama mereka mampu menyelesaikan 1 soal matematika

di atas?


Mungkin ada diantara mereka yang menjawab:


a. saya mampu menghitungnya dalam waktu kurang dari 3 jam


atau


b. saya mampu menghitungnya dalam waktu kurang dari 1 jam


atau


c. saya tidak tahu cara menghitungnya


Jawaban dari point a dan b lebih baik daripada jawaban dari point c. Tapi jawaban dari point c masih dapat dimaklumi, mungkin karena soalnya terlalu sulit. Akan sangat memprihatinkan sekali apabila ada yang tidak tahu cara menghitung 10 soal berhitung di atas.

Apakah Berhitung Itu Sulit?

Berhitung itu sulit untuk yang tidak mau belajar dan mudah untuk yang mau belajar. Sebagian besar para pelajar dan mahasiswa di negeri ini kemampuan berhitungnya masih sangat kurang.


Mungkin banyak diantara mereka yang berpikir,


"untuk apa sih belajar berhitung cepat? kan sudah ada alat hitung yang canggih!!!"


Para pelajar dan mahasiswa lebih senang menggunakan alat hitung (misalnya kalkulator) daripada memberdayakan otak dalam proses hitung-menghitung, sehingga banyak sekali pelajar dan mahasiswa sangat bergantung dengan alat hitung. Kebergantungan terhadap alat hitung dapat menimbulkan dampak negatif, salah satunya yaitu menurunkan tingkat penguasaan dalam berhitung dasar dan yang lebih buruknya lagi yaitu otak menjadi tidak terlatih dalam berhitung.


Banyak diantara kita yang mengenal alat hitung Sempoa yang merupakan salah satu alat hitung tradisional China yang masih dilestarikan hingga saat ini. Teknik berhitung Sempoa telah banyak mengalami pengembangan, salah satunya yaitu teknik berhitungnya telah dikembangkan menggunakan jari. Metode berhitung Sempoa terbilang sederhana, tapi metodenya mampu dikembangkan untuk hal-hal yang rumit.


Di Indonesia mulai banyak dikembangkan kursus berhitung cepat, salah satunya menggunakan Sempoa. Banyak orang tua yang mengikutsertakan anaknya dalam kursus ini. Dewasa ini banyak orang tua yang mulai menyadari bahwa belajar berhitung itu penting sekali diperkenalkan kepada anak mulai sejak kecil yang tentunya diharapkan dapat mengubah sikap hidup anak-anak mereka dikemudian hari.


Generasi muda China bangga dengan Sempoa-nya. Bagaimana dengan generasi muda di negeri ini, apakah mereka lebih bangga dengan Kalkulator? :)

Potensi Otak

Otak manusia memiliki potensi berhitung yang tak terbatas. Ada orang yang memiliki kemampuan berhitung yang sangat cepat dan tepat dan ada pula yang sebaliknya. Ada orang yang memiliki kemampuan berhitung lebih cepat daripada kita mengetik tombol kalkulator.


Apa yang menyebabkan kemampuan otak tiap orang berbeda-beda dalam berhitung?


Teorinya sederhana, apabila kita belajar sistem berhitung yang tidak cepat maka jangan berharap otak kita akan memiliki kemampuan berhitung yang cepat, dan apabila kita belajar sistem berhitung yang cepat dan tepat maka otak kita akan memiliki kemampuan berhitung yang cepat dan tepat.


Jadi, Sistem Berhitungnya Yang Perlu Diperbaiki. Belajarlah sistem berhitung yang cepat dan memiliki tingkat ketelitian yang tinggi.


Bila Anda termasuk orang yang kurang dalam kemampuan berhitung,sebaiknya Anda jangan salahkan guru Anda atau kurikulum sekolah yang diajarkan kepada Anda, tapi salahkan diri Anda sendiri. Yang perlu ilmu adalah Anda, maka Anda harus belajar, tugas bapak/ibu guru hanya membimbing agar Anda lebih terarah dalam mempelajari suatu ilmu.

Berhitung Itu Penting

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering berjumpa dengan penggunaan angka dan bilangan, misalnya menghitung uang. Segala hal yang melibatkan angka dan bilangan pasti akan melibatkan proses berhitung, mulai dari proses berhitung yang paling sederhana (misalnya soal-soal berhitung diatas) hingga yang paling rumit.


Ilmu matematika, fisika, kimia, biologi, ekonomi dan ilmu-ilmu lainnya pasti akan melibatkan angka dan bilangan yang tentunya pasti akan melibatkan proses berhitung. Penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian menjadi dasar dari ilmu hitung atau aritmatika.


Matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang paling tidak disukai oleh para pelajar. Padahal, Matematika merupakan dasar untuk ilmu pengetahuan dan teknologi. Ketidakmampuan dan ketidaksukaan terhadap matematika, tentunya akan menghambat dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Bab 36 - Modulus


Bab_36_Modulus -